Virtual tour belum tersedia.

Deskripsi

Sebagaimana namanya Ina Burak merupakan sebuah pantai dengan pasir putih yang menawan, pantainya membentang dari arah timur ke barat dengan jarak kurang lebih 500 meter.

Di sisi timur dan barat diapiti karang hitam yang tinggi serta menjorok ke laut sehingga pantai terlihat seperti sebuah teluk kecil.

Karang karang tinggi ini menjadikan pengunjung dapat merasakan kenyaman karena batas pandang hanya pada keindahan pantai dan karang di dua sisi.

Selain itu di sisi barat dari tebing karang ada tempat wisata lain yaitu Pantai watotena yang mirip dengan Pantai Ina Burak.

Sisi Selatan laut yang biru tepat mengarah ke mulut selat Lamakera menjadikan pemandangan eksotik lain yang cukup menarik.

Sebab berada di depan selat ombak di pantai ini cukup besar. Deburan ombak yang memercik pada karang menjadi pemandangan indah juga dapat menjadi tempat berphoto yang menarik.

Artikel ini telah tayang di Tribunflores.com dengan judul Keindahan Pantai Pasir Putih Ina Burak bak Surga Tersembunyi di Adonara Flores Timur, https://flores.tribunnews.com/2024/07/18/keindahan-pantai-pasir-putih-ina-burak-bak-surga-tersembunyi-di-adonara-flores-timur.
Penulis: Gordy | Editor: Gordy Donovan

Komentar